Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Perkuat Sinergi, Babinsa Komsos dengan Perangkat Desa

| 01 Oktober WIB | 0 Views


ACEHPUBLIK -  Dalam rangka mempererat tali silaturahmi serta memperkuat sinergi antara TNI dan aparatur pemerintah desa, Bintara Pembina Desa (Babinsa) dari Koramil 09/Lembah Sabil Kodim 0110/Abdya melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama perangkat Desa Kayee Aceh, yang berlangsung di Kantor Balai Desa setempat. Rabu (01/10/2025).


Babinsa Desa Kayee Aceh Sertu Adi Triyono Setiawan mengatakan bahwa kegiatan Komsos ini merupakan bagian dari tugas dan fungsi pembinaan teritorial yang rutin dilakukan oleh TNI AD di wilayah binaannya. Dalam kegiatan tersebut, Babinsa berinteraksi langsung dengan Kepala Desa, Sekretaris Desa, serta unsur perangkat lainnya guna membahas situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas), potensi wilayah, serta isu-isu sosial yang berkembang.


“Kami sebagai aparat teritorial berkewajiban menjalin komunikasi yang baik dengan seluruh elemen masyarakat, terutama perangkat desa sebagai mitra kerja di lapangan. Dengan komunikasi yang intens, segala permasalahan yang ada bisa diselesaikan secara cepat dan tepat,” ujar Sertu Adi Triyono. 


Kepala Desa Abd. Rasyid dalam kesempatan tersebut menyampaikan apresiasinya terhadap kehadiran dan perhatian Babinsa terhadap desa binaannya. Ia menegaskan bahwa keberadaan Babinsa sangat membantu pemerintah desa, tidak hanya dalam menjaga keamanan, namun juga dalam mendukung berbagai program pembangunan dan sosial kemasyarakatan.

“Kehadiran Babinsa selalu kami nantikan, karena beliau tidak hanya datang untuk memantau situasi, tapi juga memberikan solusi atas berbagai persoalan yang kami hadapi di desa,” kata Abd. Rasyid. 


Dalam pertemuan tersebut, dibahas pula persiapan menghadapi musim penghujan, termasuk langkah-langkah antisipasi bencana seperti banjir dan tanah longsor, serta pentingnya gotong-royong dalam menjaga kebersihan lingkungan. Babinsa juga mengimbau perangkat desa untuk terus meningkatkan peran serta masyarakat dalam menjaga stabilitas dan kondusifitas wilayah.


Selain itu, kegiatan Komsos ini menjadi sarana efektif bagi Babinsa untuk menyampaikan program-program pembinaan dari Komando Atas, seperti ketahanan pangan, pemberdayaan wilayah pertahanan. 


Kegiatan Komsos berjalan dengan lancar dan penuh keakraban. Di akhir pertemuan, Babinsa dan perangkat desa sepakat untuk terus mempererat sinergi dan koordinasi dalam mewujudkan desa yang aman, tertib, dan sejahtera.

×
Berita Terbaru Update